Photobucket
Headlines News :
Home » » PERINGATAN MAULID NABI BESAR MUHAMMAD SAW : KETELADANAN AKHLAK ROSULULLOH HARUS DIMILIKI ANGGOTA POLRI

PERINGATAN MAULID NABI BESAR MUHAMMAD SAW : KETELADANAN AKHLAK ROSULULLOH HARUS DIMILIKI ANGGOTA POLRI

Written By Mas Tama on Sabtu, 25 Januari 2014 | 23.07




Humas Polres Klaten
Bertempat di Mesjid Al Mukmin Komplek Mapolres Klaten, Selasa (21/1/2014), Polres Klaten melaksanakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Peringatan yang mengambil tema “Jadikan akhlak Nabi Besar Muhammad SAW sebagai teladan dalam menjalankan tugas mewujudkan kamtibmas guna mendukung pengamanan pemilu 2014” tersebut, dihadiri oleh Kapolres Klaten AKBP H. Nazirwan Adji Wibowo SIK, MSi, Ibu Ketua Pengurus Cabang Bhayangkari Klaten Ny. Ieda Nazirwan Adji Wibowo. serta para pejabat utama Polres Klaten dan para anggota Polres Klaten baik Polres maupun Polsek jajaran.

Bertindak selaku penceramah pada peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tersebut adalah Ketua Nahdatul Ulama (NU) Kabupaten Klaten K.H. Mukhlis Hudaf, yangmana memberikan tausyiah tentang akhlak mulia Nabi Muhammad SAW dalam memimpin umat, sebagai pribadi, negarawan, dan pembawa risalah Illahi.

Kapolres Klaten AKBP H. Nazirwan Adji Wibowo SIK, MSi, dalam sambutannya pada peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tersebut menyampaikan bahwa dalam pelaksanaan tugas sebagai anggota polri, yang memiliki tugas dalam pemeliharaan kamtibmas, menegakkan hukum, serta memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat, disamping harus dilaksanakan secara profesional dan sesuai dengan peraturan-peraturan yang telah ditetapkan, juga dalam pelaksanaannya harus mencerminkan sebagai seorang muslim yang berperilaku sesuai dengan yang telah dicontohkan oleh Rasulullah. Oleh karena itu, pada peringatan Maulid Nabi Muhammad di Polres Klaten kali ini kiranya dapat dijadikan momentum yang baik bagi kita semua sebagai keluarga besar Polres Klaten, untuk melakukan introspeksi diri atas perbuatan dan tindakan yang telah kita lakukan selama ini, sehingga setiap ucapan, tindakan dan perilaku kita, baik dalam pergaulan sosial sehari-hari, maupun dalam kedinasan, kiranya dapat dilaksanakan secara profesional, serta semata-mata mengharap ridlo dari Allah SWT, seperti yang telah di contohkan oleh Nabi Muhammad SAW.

Dalam acara tersebut juga diadakan acara tambahan, yaitu penyerahan hadiah lomba Adzan, bacaan ayat pendek, lomba mewarnai dan fashion show dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW yang diselenggarakan Bhayangkari beberapa waktu sebelumnya.
(Operator Humas Polres Klaten)
 (4 foto)

Share this post :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | tamada hunter | Indo Template
Copyright © 2011. PID POLRES KLATEN - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Tama
Proudly powered by Blogger